Minggu, 19 Februari 2012

Manfaat Yoghurt Untuk Kesehatan




Yoghurt adalah minuman sehat yang terbuat dari fragmentasi dari susu sapi. Istilah "yoghurt" berasal dari bahasa Turki, yang berarti susu asam. Yoghurtdiartikan sebagai bahan makanan yang berasal dari susu dengan bentuk menyerupai bubur atau es krim, yang rasanya asam.

Yoghurt dibuat melalui proses fermentasi menggunakan campuran bakteri Streptococcus thermophilus dan Lactobacillus bulgaricus. Bakteri-bakteri ini menguraikan gula susu (laktosa) menjadi asam laktat. Adanya asam laktat inilah yang menyebabkanyoghurt berasa asam. Proses fermentasi menyebabkan kadar laktosa dalam yoghurt berkurang, sehingga yoghurt aman dikonsumsi oleh yang telah lanjut usia atau yang alergi terhadap susu.
Sejumlah ahli mengatakan beberapa manfaat dapat dipetik dari yoghurtjika kita mulai mengkonsumsinya secara teratur :
Yoghurt dapat menghasilkan zat-zat gizi yang diperlukan oleh hati sehingga berguna untuk mencegah penyakit kanker.
Selain itu juga yoghurt diyakini baik untuk memperpanjang umur.
Mikroba pada yoghurt bermanfaat untuk membantu proses pencernaan di dalam tubuh, sehingga yoghurt baik sekali di konsumsi bagi mereka yang memiliki masalah perut tidak 'beres'.
Yoghurt memiliki gizi yang lebih tinggi dibanding susu segar. Kandungan lemaknya pun juga lebih rendah, sehingga cocok bagi mereka yang sedang menjalankan diet rendah kalori.
Yoghurt juga dapat membantu proses penyembuhan lambung dan usus yang luka.
Meminum yoghurt secara teratur dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
Menyehatkan pencernaan
Berdasarkan hasil penelitian, yoghurt dapat mengatasi berbagai masalah pencernaan seperti diare, radang usus, kanker usus atau intoleransi laktosa.
Mengurangi risiko terjadinya infeksi pda vagina
Wanita yang mengkonsumsi yoghurt dapat mengurangi tingkat keasaman (pH) sehingga dapat mengurangi perkembangan infeksi jamur.
Menurunkan risiko darah tinggi
Dengan mengkonsumsi yoghurt 2-3 porsi sehari, dapat mengurangi risiko tekanan darah tinggi.
Mencegah osteoporosis
Karena berbahan dasar susu, maka dalam yoghurt mengandung kalsium dan vitamin D. Kedua zat ini dapat membentu seseorang terkena osteoporosis.
Membantu kita lebih kenyang
Kandungan kalori yang terdapat dalam yoghurt manjadikan yoghurt makanan yang dapat membantu sesorang merasa lebih kenyang.

Jumat, 17 Februari 2012

Yoghurt Juga Melangsingkan


Pamornya tak pernah pudar sejak ribuan tahun lalu. Bahkan, semakin digandrungi. Manfaatnya memang tidak seasam rasanya.

Teksturnya lembut. Rasanya manis-manis asam. Itulah yogurt, minuman dari susu yang diasamkan dan dipercaya memiliki banyak manfaat. Konon, yogurt ditemukan 10.000 tahun 5M di Timur Tengah. Seorang penduduk tanpa sengaja menyimpan susu yang baru diperah ke dalam kantung kulit Suhu udara padang pasir yang panas, ditambah ternpat penyimpanan yang kurang higienis, merupakan area ideal bagi bakteri untuk tumbuh alami. Akhirnya, terbentuklah susu asam, tetapi tidak basi.

Minuman berasa unik ini akhirnya malah disukai dan menyebar hingga ke Eropa Barat, Dari sanalah mulai timbul ’kecurigaan’ bahwa selain rasanya yang enak, yogurt juga berefek positif bagi kesehatan. Bahkan, orang Prancis menyebut yogurt ’the milk of eternal life.’

Mengikis lemak

Mengganti beberapa makanan dengan yogurt dapat membantu merampmgkan lingkar pinggang pendenta obesitas, dibanding hanya mengurangi kalori. Begitulah hasil penelitian yang dilakukan para ahli dan University of Tennessee, di Knoxville, Amerika Serikat. Pendenta obesitas yang Selama 12 minggu mengurangi kalori dari makanan dan mengkonsumsi yogurt tiga kali sehari, temyata mengalami penurunan kadar lemak di daerah perut lebih banyak dibanding yang tidak minum yogurt Selain kadar lemak 61% berkurang lebih banyak, tubuh mereka juga terlihat lebih kencang. Jaringan otot para peminum yogurt lebih besar dibanding mereka yang tidak minum yogurt.


Macam-macam Yogurt

Tergantung pada metode pembuatannya, yogurt dapat dikategorikan:

- strained, yaitu dibuat dengan cara mengangkat air dadih dari susu

- set yoghurt, teksturnya lembut dan mampu dimasukkan ke boks karton

- stirred, yaitu yogurt yang diaduk dan ditambahkan jus atau potongan buah


Berdasarkan kandungan lemaknya, yogurt dikategorikan:

- penuh lemak (6% -10% lemak)

- lemak sedang (3% - 5% lemak)

- rendah lemak (1% - 3% lemak)

- skimmed (0% lemak)


Sebelum Membeli

Sebelum Anda bergegas pergi ke pasar swalayan, perhatikan dulu ’rambu-rambu’ ini:

- Tidak semua yogurt memiliki khasiat yang sama. Hanya yogurt yang mengandung bakteri hidup yang memiliki manfaat besar. Beberapa jenis yogurt, seperti frozen yoghurt atau pasteurized yoghurt, tidak mengandung bakteri hidup dan nutrisi yang sama. Namun, sebuah penelitian di Amerika Serikat rnengatakan, sekalipun mati, bakteri Lactobacillus yang ada dalam yogurt tetap bermanfaat, yaitu dapat mengurangi peradangan. Tetapi, tetap saja, untuk mendapat khasiat yang optimal, dibutuhkan bakteri hidup. Karenanya, sebelum Anda membelinya, perhatikan label dalam ke-masannya

- Perhatikan pula tulisan pada label. Jika terdapat tulisan yoghurt strawberry, besar kemungkinan yogurt tersebut memang ditambahkan buah. Namun, kalau tertulis yogurt rasa strawberry, itu berarti hanya ditambahkan perasa. Bukan buah sungguhan

- Meski rasanya asam, yogurt tidak selalu rendah lemak. Kadar lemak yogurt tergantung pada bahan baku susu yang dipakai. Jika susu yang dipakai tinggi lemak, yogurt yang dihasilkan pun akan mengandung banyak lemak. Sebaliknya, kalau terbuat dari susu rendah lemak, yogurt pun ikut rendah lemak. Jadi, kalau Anda sedang menjalankan diet, pilihlah yogurt yang terbuat dari susu rendah lemak.

- Perhatikan tanggal kadaluarsa ketika membeli. Setelah itu simpan yogurt dalam kulkas yang bersuhu 4° - 6° C. Dalam keadaan tersebut yogurt dapat tahan hingga dua minggu tanpa banyak mengalami penurunan mutu. Jika disimpan di suhu ruang, gumpalan yogurt akan pecah dan cita rasanya menjadi lebih asam

- Yang tak kalah penting, Jangan berlebihan mengkonsumsinya. Cukup 250 - 400 ml setiap han. Bila dikonsumsi berlebihan, yogurt bisa menyebabkan kembung

Yoghurt Untuk Kesehatan


Yoghurt Untuk Kesehatan

Segelas yoghurt yang merupakan hasil fermentasi susu memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Yoghurt (atau kadang penulisannya yogurt) yang juga dikenal sebagai susu asam merupakan hasil fermentasi dari susu. Yoghurt sendiri mengandung 2 jenis probiotik, yaitu lactobacillus dan bifidobachterium. Jadi, pembuatan yoghurt ini bukannya tanpa alasan, kandungan gizi yang terdapat pada yoghurt merupakan alasan mengapa kita perlu mengkonsumsinya.
Yoghurt
Yoghurt atau yogurt adalah sebuah produk susu yang dihasilkan oleh bakteri fermentasi susu. Fermentasi dari laktosa menghasilkan asam laktat yang bekerja pada protein susu sehingga membuat yoghurt lebih padat serta memiliki tekstur dan aroma yang khas. Umumnya yoghurt dibuat menggunakan susu sapi, namun ada beberapa yoghurt juga menggunakan susu kedelai.
Yoghurt telah dikonsumsi selama lebih dari 4500 tahun dan telah terkenal di seluruh dunia dewasa ini. Yoghurt memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan. Beberapa di keunggulan yoghurt adalah kaya protein, memiliki kandungan kalsium, riboflavin, vitamin B6 dan vitamin B12.

Manfaat Yoghurt

Berikut ini beberapa manfaat dari yoghurt untuk Anda:
  • Menyehatkan pencernaan

    Berdasarkan hasil penelitian, yoghurt dapat mengatasi berbagai masalah pencernaan seperti diare, radang usus, kanker usus atau intoleransi laktosa.
  • Mengurangi risiko terjadinya infeksi pda vagina

    Wanita yang mengkonsumsi yoghurt dapat mengurangi tingkat keasaman (pH) sehingga dapat mengurangi perkembangan infeksi jamur.
  • Menurunkan risiko darah tinggi

    Dengan mengkonsumsi yoghurt 2-3 porsi sehari, dapat mengurangi risikotekanan darah tinggi.
  • Mencegah osteoporosis

    Karena berbahan dasar susu, maka dalam yoghurt mengandung kalsium dan vitamin D. Kedua zat ini dapat membentu seseorang terkena osteoporosis.
  • Membantu kita lebih kenyang

    Kandungan kalori yang terdapat dalam yoghurt manjadikan yoghurt makanan yang dapat membantu sesorang merasa lebih kenyang.

Yoghurt untuk Penderita Intoleransi Laktosa

Intoleransi laktosa yaitu ketidakmampuan tubuh untuk mencerna laktosa, gula yang paling banyak terkandung dalam susu. Sewaktu seseorang mengkonsumsi laktosa yang terdapat dalam susu dan produk-produk sejenisnya maka bakteri dalam usus besar mengubah laktosa itu menjadi asam laktat dan karbon dioksida. Dalam waktu 30 menit saja, timbul gejala-gejala umum, yang mencakup mual, kejang otot, kembung, dan diare. Bagaimana dengan yoghurt yang merupakan produk susu juga?
Yoghurt mengandung laktosa hampir sebanyak susu, namun beberapa penderita intoleransi laktosa dapat mencernanya tanpa mengalami gangguan. Karena yoghurt mengandung mikroorganisme yang mensintesis laktase, dan ini membantu pencernaan laktosa. Yoghurt lebih mudah dicerna oleh tubuh dibanding susu.
Meski rasanya sedikit asam, namun Anda dapat memperoleh manfaat melalui yoghurt. Saat ini, terdapat banyak produk yang dibuat dari yoghurt yang menambah kenikmatan dan cita rasa dari yoghurt seperti frozen yoghurt serta berbagai yoghurt dengan rasa buah. Konsumsi yoghurt dapat membuat tubuh Anda lebih sehat.

Mengenal Yoghurt

Untuk mengenal berbagai jenis yoghurt, cara membuat yoghurt, serta cara penyimpanannya, maupun lebih mengenal frozen yoghurt atau froyo, Anda dapat membacanya pada artikel berikut ini: Mengenal si Susu Fermentasi Yoghurt.

Yoghurt


Yoghurt


Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas



Yoghurt atau yogurt, adalah susu yang dibuat melalui fermentasi bakteri. Yoghurt dapat dibuat dari susu apa saja, termasuk susu kacang kedelai. Tetapi produksi modern saat ini didominasi susu sapi. Fermentasi gula susu (laktosa) menghasilkan asam laktat, yang berperan dalam protein susu untuk menghasilkan tekstur seperti gel dan bau yang unik pada yoghurt. Yoghurt sering dijual apa adanya, bagaimanapun juga rasa buah, vanilla atau coklat juga populer.



Daftar isi

[sembunyikan]
1 Sejarah
2 Etimologi 'yoghurt'
3 Isi
4 Jenis yoghurt
4.1 Yoghurt Dahi
4.2 Dadiah atau Dadih
4.3 Labneh atau Labaneh
4.4 Bulgarian ("Кисело мляко")
4.5 Minuman yoghurt
4.6 Kefir
5 Pranala Luar

[sunting]Sejarah


Ada bukti bahwa produk susu budidaya telah diproduksi sebagai makanan selama paling sedikit 4500 tahun, sejak milenium ke-3 SM. Yoghurt paling pertama kemungkinan terfermentasi secara spontan oleh bakteri liar yang hidup pada tas kulit kambing yang dibawa oleh bangsa Bulgar, orang nomadik yang mulai bermigrasi ke Eropa pada abad ke-2 M dan akhirnya menetap di Balkan pada akhir abad ke-7. Sekarang, banyak negara memiliki yoghurtnya sendiri, walaupun sampai sekarang belum ada bukti yang jelas mengenai siapa yang menemukan yoghurt.


Teori bahwa yoghurt digunakan oleh orang-orang Turki kuno didasarkan pada buku Diwan Lughat al-Turk oleh Mahmud Kashgari dan Kutadgu Bilig oleh Yusuf Has Hajib yang ditulis pada abad ke-11. Pada kedua buku, kata yoghurt disebutkan dan digambarkan sebagaimana yang digunakan oleh orang Turki nomadik, dengan kata yoghurt digambarkan dalam berbagai bagian. Juga, pertama kali orang Eropa mengenal yoghurt dapat dilihat pada sejarah klinik Perancis ketika Francis I menderita diare yang mematikan dan tidak ada dokter Perancis yang mampu menyembuhkannya. Namun, sekutunya Suleiman si Hebat mengirim seorang dokter, dan dengan bantuan yoghurt ia dapat disembuhkan dan orang Eropa dipercaya mengenal yoghurt untuk pertama kalinya dengan insiden itu.


Yoghurt tetap menjadi makanan di Asia Selatan, Asia Tengah, Asia Barat, Eropa Tenggara dan Eropa Tengah hingga 1900. Teori yang belum dibuktikan oleh biologis Rusia bernama Ilya Ilyich Mechnikov bahwa konsumsi berat yoghurt-lah yang menyebabkan rentang hidup petani Bulgaria yang panjang.


Mechnikov yang mempercayai Lactobacillus penting untuk kesehatan, berusaha memopulerkan yoghurt sebagai bahan makanan di Eropa. Wiraswastawan yang bernama Isaac Carasso tertarik untuk membuat industri yoghurt. Pada 1919, Carasso memulai yoghurt komersial di Barcelona, menamakan bisnisnya Danone berdasarkan nama anaknya. Di Amerika Serikat, lebih dikenal dengan nama ‘Dannon’.


Yoghurt dengan tambahan selai buah diciptakan untuk melindungi yoghurt dari pembusukan. Ini dipantenkan pada 1933 oleh Radlická Mlékárna di Praha.
[sunting]Etimologi 'yoghurt'


Kata diambil dari bahasa Turki yoğurt (pengucapan: [jɔˈurt]) diambil dari kata sifat ‘yoğun’, yang berarti “padat” dan “tebal”, atau dari kata kerja yoğurmak, yang berarti “memijat” dan kemungkinan berarti “membuat padat” aslinya – bagaimana yoghurt dibuat.
[sunting]Isi


Yoghurt dibuat dengan memasukkan bakteri spesifik ke dalam susu di bawah temperatur yang dikontrol dan kondisi lingkungan, terutama dalam produksi industri. Bakteri merombak gula susu alami dan melepaskan asam laktat sebagai produk sisa. Keasaman meningkat menyebabkan protein susu untuk membuatnya padat. Keasaman meningkat (pH=4-5) juga menghindari proliferasi bakteri patogen yang potensial. Di Amerika Serikat, untuk dinamai yoghurt, produk harus berisi bakteri Streptococcus salivarius subsp. thermophilus danLactobacillus delbrueckii subsp. bulgaricus.


Pada kebanyakan negara, produk mungkin disebut yoghurt hanya jika bakteri hidup ada di produk akhir. Produk yang telah dipasteurisasi, yang tidak punya bakteri hidup, disebut susu fermentasi (minuman).


Yoghurt yang telah dipasteurisasi memiliki rentang hidup yang panjang dan tidak membutuhkan kulkas.


Yoghurt kaya akan protein, beberapa vitamin B, dan mineral yang penting. Yoghurt memiliki lemak sebanyak susu darimana ia dibuat.


Karena struktur laktosa yoghurt dirusak, maka yoghurt bisa dikonsumsi orang yang alergi terhadap susu. Yoghurt kaya dengan vitamin B.
[sunting]Jenis yoghurt
[sunting]Yoghurt Dahi


Yoghurt Dahi dari subkontinen India dikenal dengan rasanya yang unik. Istilah Inggris untuk yoghurt spesifik di Bangladesh, India, danPakistan adalah curd.
[sunting]Dadiah atau Dadih







Dadiah dijual di Pasar Bukittinggi







Dadiah di tabung bambu dari dekat


Dadiah atau Dadih adalah yoghurt tradisional dari Sumatera Barat yang dibuat dari susu kerbau. Dadiah difermentasi dalam tabung bambu.
[sunting]Labneh atau Labaneh


Yoghurt Labneh dari Lebanon adalah yoghurt yang telah dipadatkan yang digunakan untuksandwich. Minyak olive, potongan mentimun, olive, dan berbagai macam herba hijau kadang-kadang ditambahkan. Labneh dapat ditebalkan lagi dan digulung membentuk bola, lalu diawetkan dalam minyak olive, dan difermentasi untuk beberapa minggu. Terkadang digunakan beserta bawang bombay, daging, dan kacang untuk Lebanese pie atau Kebbeh كبة balls.
[sunting]Bulgarian ("Кисело мляко")


Yoghurt Bulgaria, umumnya dikonsumsi apa adanya, populer karena rasa, aroma dan kualitasnya. Kualitas muncul dari Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermophilus strain yang digunakan di Bulgaria dan Macedonia. Produsen yoghurt Bulgaria mengambil langkah untuk melindungi trademark yoghurt Bulgaria di Eropa dan untuk membedakannya dengan produk lain yang tidak mengandung bakteri hidup.


Yoghurt Bulgaria dan Macedonia seringkali disaring dengan cara menggantungnya pada pakaian untuk beberapa jam untuk mengurangi kadar air. Hasil yoghurtnya lebih creamy, kaya dan lembut pada rasanya karena peningkatan lemak. Menggantungnya semalaman menghasilkan yoghurt yang terkonsentrasi mirip dengan keju krim. Yoghurt juga digunakan untuk menyiapkan salad susu Bulgaria. Versi komerial yoghurt saringan ada.


Sup dingin populer yang dibuat dBulgarian ("Кисело мляко") === Yoghurt Bulgaria, umumnya dikonsumsi apa adanya, populer karena rasa, aroma dan kualitasnya. Kualitas muncul dariLactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermophilus strain yang digunari yoghurt populer pada musim panas di Bulgaria, Macedonia, dan Turki. Disebut tarator dan cacık, berturut-turut, dibuat dengan Ayran, mentimun, bawang putih, dan kenari tanah di Bulgaria dan umumnya tidak memakai kenari di Turki.
[sunting]Minuman yoghurt


Lassi adalah semacam minuman berbasis yoghurt yang asal mulanya dari subkontinen India (seperti India, Pakistan dan Bangladesh), biasanya dibuat asin atau manis. Lassi asin biasanya diberi rasa cumin yang dibakar dalam tanah dan cile pepper; sedangkan rasa manis dengan rosewater, lemon, mangga atau jus buah lainnya. Minuman berbasis yoghurt lainnya, minuman asin yang disebut ayran, populer di Azerbaijan, Turki, Bulgaria, Macedonia, Kazakhstan dan Kyrgystan. Dibuat dengan cara mencampur yoghurt dengan air dan menambah garam. Minuman sama yang dikenal tan di Armenia dan "Laban Ayran" di Syria. Minuman yang mirip, Doogh, populer di Timur Tengah antara Lebanon dan Iran; berbeda dari ayran karena menambah herb, biasanya mint, dan dikarbonisasi, biasanya dengan air seltzer??. Di AS, minuman berbasis yoghurt seringkali dijual dalam nama seperi "yoghurt smoothie" atau "drinkable yoghurt".


Minuman yoghurt yang populer di Kanada, Inggris, dan Irlandia, disebut Yop yang dijual di supermarket dan toko-toko tertentu.
[sunting]Kefir


Kefir adalah minuman susu fermentasi berasal di Kaukasus. Beberapa peternakan Amerika menawarkan minuman yang disebut "kefir" untuk beberapa tahun dengan rasa buah tapi tanpa karbonisasi atau alkohol. Hingga 2002, bernama seperti "drinkable yoghurt" dan "yoghurt smoothie" telah diperkenalkan.

Kamis, 16 Februari 2012

Hidup Sehat Dalam 10 Menit Sehari


Categorized | Kesehatan, Tubuh


Tags | Hidup Sehat Dalam 10 Menit Sehari

Hidup Sehat Dalam 10 Menit Sehari


Posted on 06 April 2011 by agil


Hidup Sehat Dalam 10 Menit Sehari – Tips Kesehatan, Kesibukan kita sehari-hari seperti pekerjaan yang rutin seringkali menjadikan alasan bagi banyak orang yang merasa kesulitan untuk menyisihkan waktunya dalam menjalani gaya hidup sehat. Padahal, untuk sehat tidak butuh waktu yang berlama-lama. Hanya dalam waktu 10 menit saja per hari, minimal anda dapat menjaga dan mempertahankan kebugaran tubuh anda. Banyak aktivitas menyehatkan yang dapat dilakukan dalam waktu 10 menit mulai dari pagi hingga malam hari. Sepuluh aktivitas yang dijalani dalam 10 menit ini bisa Anda praktekkan dirumah:


1. Berjalan-jalan

Jika tidak punya waktu 30-60 menit untuk berolahraga, bukan berarti Anda tidak bisa bikin tubuh bergerak. Sepuluh menit berjalan kaki tanpa berhenti sebelum bekerja, saat makan siang, atau di sepulang kerja bisa setara dengan 30 menit berolahraga.


2. Membuat sarapan sehat

Gunakan waktu Anda selama sepuluh menit untuk membuat sarapan menyehatkan. Telur orak arik yang dicampur jamur dan sayuran, seperti bayam bisa dibuat dalam waktu 10 menit. Atau, Anda juga bisa menambahkan buah (stroberi, pisang, melon atau kismis) dalam yogurt atau sereal favorit Anda.


3. Aktivitas sebelum tidur

Akhiri hari Anda beraktivitas selama 10 menit sebelum tidur. Anda bisa melakukan peregangan atau gerakan olahraga ringan di kamar. Agar tubuh makin bugar, usahakan untuk bisa tidur nyenyak selama 7-8 jam.


4. Bangun lebih awal

Jika tidur 10 menit tidur lebih awal, maka Anda bisa bangun 10 menit lebih awal. Bermeditasi dan melakukan yoga, atau berjalan kaki di taman rumah selama 10 menit setelah bangun tidur tentunya bisa membuat Anda makin bersemangat sepanjang hari.


5. Siapkan buah dan sayuran

Sebelum akhir pekan, Anda bisa mengumpulkan dan memotong semua buah-buahan dan sayuran dalam satu wadah tertutup. Masukkan dalam kulkas agar siap dikonsumsi setiap saat. Dengan begitu, saat Anda merasa lapar di rumah, Anda bisa langsung mengambil buah atau meramu sepiring salad dari sayuran yang sudah Anda siapkan sebelumnya. Tak perlu memakan waktu 10 menit.


6. Yoga

Sediakan waktu sepuluh menit dalam sehari untuk bermeditasi, meregangkan dan ‘berhubungan’ kembali dengan tubuh Anda. Ini merupakan latihan ringan yang bebas dari keringat, dan bisa dilakukan di berbagai tempat, bahkan di tempat kerja.


7. Tertawa

Tertawa adalah aktivitas baik untuk pikiran dan jiwa, serta penurunan berat badan. Tertawa selama sepuluh menit dapat membakar hingga 50 kalori. ‘Curi’ waktu istirahat sepuluh menit untuk chatting dengan teman atau bahkan menonton video YouTube tentang bayi lucu, hewan atau komedian favorit Anda. Jika ada yang bertanya, katakan pada mereka Anda sedang mengambil waktu rehat sejenak. Cara ini jauh lebih baik daripada istirahat merokok.


8. Baca label makanan

Saat berbelanja, tambahkan sepuluh menit ekstra membaca label makanan yang Anda beli. Rendah kalori, rendah lemak dan rendah sodium semua hal yang wajib kita tahu. Label makanan bisa menjadi informasi penting agar Anda mengetahui fakta nutrisi. Serta komposisi makanan yang perlu dihindari, di antaranya kandungan gula dan lemak yang tinggi. Informasi ini bisa Anda baca di label makanan.


9. Membaca

Cari buku baru tentang kesehatan untuk dipelajari lebih lanjut tentang kebugaran, kesehatan wanita, metabolisme atau bahkan beberapa resep baru dari buku resep sehat. Anda akan belajar sesuatu yang baru, dan memberikan diri sendiri beberapa waktu ekstra untuk memenuhi kebutuhan Anda.


10. Membuat rencana makan

Gunakan papan tulis yang bisa dihapus, kalender atau goresan secarik kertas dan membuat rencana menu makanan selama seminggu. Termasuk sarapan, makan siang dan makan malam. Kemudian atur menu sarapan hingga makan malam agar bervariasi. Ini bisa mencegah Anda merasa bosan dengan menu makanan yang akan disantap.

Manfaat Mencukur Bulu Kemaluan Bagi Wanita





Manfaat Mencukur Bulu Kemaluan Bagi Wanita


Posted on 08 January 2011 by agil


Manfaat Mencukur Bulu Kemaluan Bagi Wanita – Cantik dan Sehat, Bagi sebagian wanita mungkin untuk mencukur bulu kemaluan penting untuk dilakukan. Tapi ada juga yang merasa malas untuk mencukur bulu sekitar area genital tersebut. Lalu, seberapa pentingkah bulu kemaluan untuk dicukur? Seorang pakar andrologi, Prof. Dr. Nukman Moeloek, Sp And mengakui jika bulu kemaluan tidak selamanya harus dicukur. “Kalau mau dicukur boleh, kalau tidak juga tidak apa-apa. Yang penting usahakan tetap bersih,” ujar Prof Nukman.


Selain karena faktor kebersihan, banyak pria yang mengaku lebih senang terhadap alat kelamin wanita tanpa bulu karena terlihat lebih seksi. Namun, Prof Noekman mengatakan jika hal tersebut tergantung dari persepsi setiap orang. Ada yang suka seperti itu dan ada juga yang tidak mempermasalahkannya. Pada umumnya,rambut kemaluan akan berhenti tumbuh setelah 2 bulan. Jadi, rambut tidak akan memanjang dan jatuh sendirinya tanpa harus dicukur.


Namun rambut kemaluan yang tidak dicukur memang berisiko untuk mendatangkan penyakit. Karena banyaknya bulu menjadi sebuah tempat yang nyaman untuk berkembangnya bakteri jika tidak dibersihkan dengan baik. Jika dibersihkan dengan benar, maka bakteri tidak akan tumbuh disana. Seperti yang dikutip dari wolipop.com, Pisau cukur adalah senjata yang sangat populer yang menjadi pilihan untuk menghilangkan rambut kemaluan. Bagi kebanyakan orang, teknik perawatan ini adalah solusi yang baik dibanding dengan teknik menggunting. Yang harus diperhatikan, memangkas rambut kemaluan dengan pisau cukur sebaiknya dilakukan setelah membasahinya dengan air hangat. “Sebelum dicukur, jangan lupa dibasahi dan diberi sabun dulu agar licin dan gampang mencukurnya,” ujar Prof Nukman. Selain teknik mencukur dengan pisau cukur, tekniklainnya yang bisa digunakan adalah teknik elektrolisa, laser, waxing (lilin) atau menggunakan obat penghilang rambut.


Teknik elektrolisa bisa menghilangkan bulu kemaluan secara permanen hanya dalam satu kali perawatan, tapi harganya cukup mahal. Sedangkan teknik waxing tidak terlalu dianjurkan karena menimbulkan rasa sakit pada bagian alat kemaluan yang memang sangat sensitif. Mau dicukur atau tidak, yang pasti rambut kemaluan harus dijaga kebersihannya. “Yang jelas, semua yang ada pada diri manusia itu adalah pemberian Tuhan, jadi harus selalu dipelihara,” kata Prof Nukman.



Cara Menghilangkan Alergi Makanan


Posted on 01 March 2011 by agil


Cara Menghilangkan Alergi Makanan – Tips Kesehatan, Pernah mengalami bengkak kemerahan, dan gatal-gatal setelah menyantap nikmatnya makanan? Atau bahkan sampai merasakan sesak? Bila ya, kemungkinan anda mengalami alergi terhadap makanan.


Meskipun angka kejadiannya sedikit, namun alergi terhadap makanan perlu juga diperhatikan karena akibat yang ditimbulkannya bisa menyebabkan kefatalan. Alergi makanan merupakan respon abnormal adanya makanan yang dipicu oleh sistem imun tubuh. Reaksi alergi yang terjadi dapat menyebabkan kejadian serius.


Mekanisme Alergi terhadap Makanan


Reaksi imunologis tubuh mempengaruhi timbulnya alergi terhadap makanan. Reaksi ini melibatkan imunoglobulin, yaitu protein yang membantu dalam respon kekebalan tubuh, tepatnya Imonuglobulin E (IgE) yang membentuk respon imun tubuh. Respon imun yang muncul dalam reaksi alergi melalui dua tahap, yaitu tahap sensitisasi alergen dan tahap elisitasi.

Tahap Sensitisasi


Tahap sensitisasi muncul ketika tubuh memproduksi antibodi IgE yang spesifik. Tahap sensitisasi ini juga disebut dengan tahap induksi, merupakan kontak pertama dengan alergen (yaitu ketika mengkonsumsi makanan penyebab alergi).

Tahap Elisitasi


Fase elisitasi terjadi jika terdapat pajanan ulang. Ketika terpajan dengan makanan (penyebab alergi) yang sama, protein akan mengikat molekul di sel mediator (sel basofil dan sel mast). Tahap elisitasi ini menyebabkan tubuh mengeluarkan molekul yang menyebabkan inflamasi (seperti leukotrien dan histamin). Efek yang timbul serta keparahan alergi dipengaruhi oleh konsentrasi dan tipe alergen, rute pajanan, dan sistem organ yang terlibat (misalnya kulit, saluran cerna, saluran pernapasan, dan darah).


Makanan Penyebab Alergi


Pada orang dewasa, makanan yang paling banyak menyebabkan reaksi alergi yaitu makanan yang berasal dari laut, seperti udang, lobster, kepiting. Selain makanan laut, kacang-kacangan juga menyebabkan alergi pada beberapa orang. Makanan lain yang sering menyebabkan reaksi alergi yaitu ikan dan telur. Kacang polong merupakan salah satu makanan yang dapat menyebabkan reaksi anafilaksis. Pada seseorang yang sangat alergi. Sejumlah kecil allergen dapat menyebabkan reaksi alergi. Pada seseorang yang kurang sensitif, bisa saja mentoleransi sejumlah kecil makanan yang dapat menyebabkan alergi.


Pada anak-anak, penyebab alergi makanan yang paling sering yaitu telur, susu, kacang, dan buah. Terkadang, alergi akan hilang pada anak, namun alergi pada orang dewasa cenderung menetap. Selain itu, pada anak lebih banyak ditemukan alergi terhadap susu sapi atau susu kedelai dibandingkan alergi terhadap kacang, ikan, atau udang. Orang dewasa dan anak-anak cenderung memiliki reaksi alergi terhadap makanan yang sering dikonsumsi. Misalnya orang di Jepang alergi terhadap nasi, dan di Skandinavia alergi terhadap ikan kod banyak ditemukan dibanding tempatlainnya.

Gejala Alergi terhadap Makanan


* Kulit

Reaksi alergi terhadap makanan yang paling banyak muncul ke kulit. Bentol kemerahan, sangat gatal, dan bengkak. Bahkan kadang muncul berkelompok dan keluar dengan cepat. Bentol pada kulit dapat dapat muncul sendiri maupun disertai dengan gejala alergi lainnya. Dermatitis atopik atau eczema, kondisi kulit yang ditandai dengan gatal, betsisik, kemerahan, bisa juga dipicu oleh alergi terhadap makanan. Reaksi ini umumnya bersifat kronik dan muncul pada seseorang yang memiliki riwayat keluarga mempunyai alergi atau asma.

* Saluran napas

Gejala asma seperti batuk, napas berbunyi atau kesulitan bernapas, dikarenakan penyempitan saluran pernapasam, dapat dipicu oleh alergi terhadap makanan, terutama pada bayi dan anak-anak.

* Saluran cerna

Gejala alergi terhadap makanan yang mempengaruhi saluran cerna meliputi muntah, diare, kram perut, terkadang ruam kemerahan di sekitar mulut. Selain itu, bisa juga terjadi gatal dan bengkak di sekitar mulut dan kerongkongan, sakit perut, dan banyak gas.


Reaksi lain terhadap Makanan


Sedangkan reaksi lain yang berhubungan dengan makanan yaitu intoleransi makanan (seperti intoleransi laktosa, intoleransi susu), keracunan makanan, dan reaksi keracunan bukan merupakan reaksi dari respon kekebalan tubuh. Prevalensi alergi makanan lebih rendah dibandingkan reaksi samping/ efek samping dari makanan. Diperkirakan alergi makanan muncul sebanyak 2-5% pada populasi.


Pada bayi, reaksi non alergi, biasanya reaksi sementara pada beberapa makanan terutama buah, biasa ditemukan. Misalnya terdapat ruam di sekitar mulut disebabkan oleh asam alami pada buah tomat dan jeruk, atau diare dikarenakan gula dalam jus buah atau makanan lainnya yang muncul pada beberapa kali. Reaksi lainnya merupakan reaksi alergi, dan dapat disebabkan oleh makanan yang menimbulkan alergi bila dimakan lagi. Seiring dengan pertumbuhannya, beberapa anak dapat mentoleransi makanan yang sebelumnya merupakan penyebab alergi.

Tips untuk Anda yang Alergi terhadap Makanan


Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan bila anda mengalami alergi makanan:


1. Hindari makanan penyebab alergi. Hal ini merupakan cara terbaik untuk menghilangkan alergi.

2. Ketahui kandungan makanan. Seseorang yang memiliki alergi terhadap makanan ketika makan di luar rumah perlu menanyakan bahan makanan yang dikonsumsi. Hal ini perlu anda lakukan untuk menghindari alergen tersembunyi.

3. Bacalah label makanan. Hal ini perlu dilakukan agar anda dapat menghindari makanan penyebab alergi. Di Amerika Serikat dan beberapa Negara lain telah menerapkan pemberian label dengan istilah yang lebih umum, seperti penggunaan kata ‘susu’ untuk menggantikan istilah teksnis seperti ‘kasein’.

4. Bila reaksi alergi yang muncul sangat hebat, segera pergi ke dokter.

Yoghurt Jadi Alternatif Pengganti Susu Untuk Balita



Yoghurt Jadi Alternatif Pengganti Susu Untuk Balita – Tips Kesehatan, Jika diantara anda memiliki seorang balita yang tidak menyukai susu, maka jangan khawatir karena sekarang sudah ada penggantinya yang dijamin akan kesehatannya. Pengganti susu tersebut yakni dengan yoghurt (susu berfermentasi) yang dibuat khusus untuk anak sehingga aman untuk dikonsumsi. Rasanya yang enak, dapat mengatasi tipe anak-anak yang tidak suka mengkonsumsi dari malnutrisi. Selain itu juga, Yoghurt mengandung banyak probiotik yang merupakan bakteri baik yang berguna untuk pencernaan.


Namun, Yoghurt harus diberikan kepada anak setelah mereka mengkonsumsi makanan utamanya, agar anak tidak merasa kenyang sebelum makan. Dapat berupa campuran jus buah, dressing salad sayur, buah, dan puding, serta saus sate buah.Membiasakan anak mengonsumsi yogurt dapat menjagakesehatan, dan dapat meningkatkan daya tahan tubuh jika diberikan secara teratur.


Namun, harus dicermati yogurt yang bisa untuk dikonsumsi anak dan yang tidak, pastikan label kemasan terdapat keterangan baik untuk dikonsumsi bayi atau balita yaitu yogurt yang mengandung Bifidobacterium sp. yang menghasilkan asam laktat tipe L (+). Sedangkan asam laktat tipe D (-) yang mengalami metabolisme lebih lambat tidak cocok bagi bayi. Setelah usia setahun barulah anak dapat mengonsumsi semua jenis yoghurt dan menikmati manfaatnya sebagai sumber protein, kalsium, dan fosfor tinggi.


* Mengatasi dan mencegah diare, tipus dan muntaber anak

Si kecil yang selalu diare setiap kali minum susu, bias jadi dikarenakan kekurangan enzim pencerna laktosa. Dalam yoghurt, laktosa susunya sudah dipecah oleh bakteri “baik” Lactobacillus bulgaricus melalui proses fermentasi, hingga mudah diserap tubuh. Jika sejak dini si kecil sudah dibiasakan mengonsumsi yoghurt sehari sekali sebanyak 200 cc, maka keseimbangan saluran cernanya akan terjaga. Dampak menguntungkannya, kuman-kuman penyebab berbagai penyakitseperti tipus dan muntaber tidak akan bisa tumbuh.

* Menjaga kesehatan saluran pencernaan

Flora usus pengonsumsi yoghurt terbukti sulit ditumbuhi kuman-kuman patogen atau kuman yang dapat menyebabkan penyakit. Dengan terhambatnya pertumbuhan sekaligus matinya mikrobia patogen dalam lambung dan usus halus bisa menghindari munculnya berbagai penyakit akibat infeksi atau intoksikasi mikrobia.

* Menetralisir antibiotik

Mengonsumsi antibiotik memang berfungsi mematikan kuman, namun ia tidak pandang bulu mana kuman yang perlu dibunuh dan mana yang sebetulnya tidak perlu dimusnahkan. Bukankah sebenarnya ada kuman yang harus berada di saluran cerna guna menjaga keseimbangan flora usus? Nah, yoghurt dapat menetralisir efek samping antibiotik ini.

* Anti kanker saluran cerna

Bakteri-bakteri yang berperan dalam yoghurt dapat mengubah zat-zat prekarsinogenik (zat-zat pemicu kanker) yang ada dalam saluran pencernaan, hingga mampu menghambat terjadinya kanker.

* Mencegah jantung koroner

Bakteri “baik” yakni, Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus yang terdapat dalam yoghurt, akan menghasilkan asam folat dan vitamin B kompleks, kedua vitamin ini berguna mencegah munculnya penyakit jantung koroner pada Anak.


Yogurt probiotik dapat menjadi alternatif pilihan makanan sehat untuk anak Anda. Namun tentunya Anda tetap perlu menjaga asupan gizi yang seimbang untuk memperoleh kesehatan anak yang optimal.

Minggu, 12 Februari 2012

Tulang kuat, Modal si Tubuh Sehat




Tulang dalam tubuh kita pada dasarnya terbentuk sebelum pubertas. Pada usia sekitar 30-an, kemampuannya untuk tumbuh mulai melambat dan berimbas pada kepadatan tulang. Proses peremajaan yang berkurang ini mampu menjadikan tulang rentan terhadap retak.

Adapun menurut penelitian, perempuan memiliki peluang empat kali lebih besar terkena osteoporosis dibandingkan pria. Kurang konsumsi Kalsium sejak kecil, jarang berolah raga, merokok, kurang terkena paparan sinar matahari, dan konsumsi minuman soda berlebih hingga sejarah osteoporosis dalam keluarga mampu memperparah hal ini. Oleh karenanya, wajib bagi kita untuk terpenuhi kebutuhan Kalsium dan Vitamin D dalam badan.


Selain sayuran hijau, salmon dan keju, konsumsi yogurt pun perlu masuk jadi salah satu must-eat list kamu. Satu cup Yogurt Activia mengandung 30% kebutuhan kalsium sehari Tentunya dengan konsumsi tiap hari sebanyak 2 cup Yogurt Activia dapat membantu memenuhi kebutuhan kalsium. Yuk, kombinasikan pola hidup sehatmu dengan kecukupan dalam berolahraga, makanan seimbang, paparan sinar matahari pagi dan konsumsi Yogurt Activia sebanyak 2 cup per hari untuk kesehatan tulang yang maksimal.

Selasa, 07 Februari 2012

Pencernaan Lancar, Tubuh Lebih Sehat




Siapa bilang susah buang air besar, atau sembelit adalah hal sepele. Jika dibiarkan, hal ini dapat mempengaruhi kesehatan tubuh kita secara keseluruhan lho!


Banyak orang yang tidak sadar bahwa dirinya terkena gangguan pencernaan. Padahal, menurut para ahli, frekuensi buang air besar sebanyak 3 kali dalam seminggu sudah dapat dikategorikan sebagai sembelit. Namun, ada saja orang yang tetap santai meski hanya buang air besar sebanyak 2 kali dalam seminggu, atau bahkan satu kali dalam seminggu.


Saat susah buang air besar, kotoran akan menumpuk di usus kita. Menyebabkan perut terasa tidak enak. Jika badan sudah tidak enak, tentunya akan berdampak pada hal lain dalam kehidupan kita, misalnya saja jadi sulit konsentrasi bekerja akibat perut terasa penuh.


Sembelit yang dibiarkan terus menerus tanpa diobati dapat mengarah kepada kanker. Selain itu, kebiasaan buang air besar kita bisa menjadi suatu indikasi adanya penyakit lain yang bersarang di tubuh kita. Jadi, kita harus lebih memperhatikan kesehatan pencernaan.


Menggunakan obat pencahar untuk mengatasi susah buang air besar, sebenarnya tidak disarankan. Bahkan obat pencahar sebetulnya adalah salah satu penyebab sembelit. Lebih baik jika kita rutin mengonsumsi makanan tinggi serat, banyak minum air dan olahraga dan mengonsumsi makanan yang mengandung probiotik sebagai tambahan.


Probiotik dapat membantu usus kita bekerja lebih baik sehingga terhindar dari gangguan pencernaan. Probiotik, salah satunya, bisa kita dapat dengan mengonsumsi yoghurt. Tentunya dengan catatan, yoghurt tersebut memang diproses dengan menambahkan probiotik ke dalamnya.
Oleh karena itu, sebelum Anda terlanjur terkena sembelit, ada baiknya jagalah kelancaran pencernaan Anda mulai dari sekarang.


Source :
http://health.kompas.com
http://www.suaramedia.com
Image Source
www.gettyimages.com

Mitos vs Fakta : Jauhkan Yogurt dari Anak Kecil



Dzaki melihat iklan yogurt di televisi kemudian mendatangi Ibunya di dapur sembari meminta untuk dibelikan yogurt rasa strawberry. Ibunya menengok sambil berkata, "Kamu kan masih kecil. Perutmu belum kuat."

Pola pandang atas masih muda-nya perut dan lambung si kecil, mendorong kebanyakan orangtua untuk memilah-milih asupan makanan apa yang dipandang kurang baik untuk sang buah hati. Yogurt, salah satunya. Dipersepsi sebagai makanan dengan tingkat keasaman tinggi karena rasanya, orangtua pun cenderung takut akan efek sakit perut yang akan terjadi. Benarkah demikian?
Pada dasarnya komposisi yogurt itu tidak jauh dari susu. Pun khasiatnya sama, bahkan lebih! Sehingga yogurt dapat diberikan bagi anak-anak. Yogurt memberikan fungsi penting bagi anak-anak, yaitu:

* Menjaga kesehatan saluran pencernaan

Laktosa dalam yogurt telah dipecah oleh bakteri baik Lactobacillus bulgaricus sehingga mudah diserap tubuh dan aman untuk lambung si kecil. Saluran cerna pun terjaga dengan sangat baik! Juga, flora usus pengkonsumsi yogurt terbukti akan menjadi tempat tinggal yang meresahkan bagi kuman. Dengan demikian, kuman-kuman penyebab beberapa penyakit seperti tipus dan muntaber tidak akan bisa tumbuh.


* Menetralisir antibiotik

Saat si kecil diberi obat antibiotik ketika sakit, kadang obat tersebut tidak memandang kuman mana yang perlu dimatikan dan mana yang harus dipelihara,sehingga saat minum antibiotic, kuman yang baik juga mati. Yogurt mampu menetralisir efek samping antibiotik tersebut,sehingga menjaga bakteri baik tetap hidup,

Penting untuk dimengerti bahwa konsumsi yogurt sebaiknya menjadi bagian dari gaya hidup sehat dan diajarkan sejak dini. Anak-anak yang mengonsumsi yogurt secara teratur memiliki daya tahan tubuh yang tinggi. Alergi, yang biasa menyerang bahkan dapat berkurang gejalanya. Dengan pilihan yogurt yang makin varian, dimulai dari kelembutan, rasa dan potongan buah didalamnya mampu menjadikan acara makan yogurt sebagai bagian yang fun dan menyehatkan bagi si kecil. Tumbuh kembang lebih baik, berawal dari pencernaan yang baik juga.


disadur dari:
www.milkuat.co.id
www.info-sehat.com
www.kompas.com

Sabtu, 04 Februari 2012

Healthy Shopping


Meskipun masuk ke supermarket yang sama dan durasi waktu yang tidak begitu berbeda, Kania dan Rinna mengantri dalam satu antrian kasir. Bedanya hanya terletak pada apa yang ada didalam kereta dorong mereka.

Siapa yang tidak suka berbelanja? Entah itu berhubungan denganoutfit, asesoris, elektronik, sampai belanjaan untuk kebutuhan pangan dan rumah sehari-hari di supermarket, belanja memang selalu dikenal sebagai salah satu gaya hidup. Yang perlu kita ingat hanya bagaimana membedakan antara kebutuhan, dengan keinginan. Hayo ngaku, yang satu ini pasti sulit sekali untuk dibedakan bukan?

Di supermarket salah satunya, coba dilihat berapa banyak isi dari keranjang belanjaan kamu yang mungkin sebenarnya bisa dibilang keinginan semata? Dengan membiasakan pola pikir hidup sehat, otomatis akan tercermin juga dalam apa yang kita belanjakan. Yuk tengok lebih jauh area buah dan sayur. Disana juga terdapat fresh dailyyang bisa dijadikan menu tambahan dalam menikmati setiap acara makan, seperti susu, yogurt, dan lain sebagainya.

Dengan memasukkan beberapa, aneka buah-buahan, sayur-sayuran yang Anda suka, ditambah yogurt dalam to-buy-list, Anda telah mendukung pola healthy living. Buah-buahan dan Yogurt bisa dijadikan cemilan sehat yang dapat dimakan kapanpun dan dimanapun ini, Yogurt Activia merupakan cara hidup sehat yang menyenangkan untuk membantu pelihara bakteri baik dalam perutmu. Karena hampir semuanya berawal dari dalam perut, maka  untuk urusan lifestyle lainnya dijamin Anda nggak akan ketinggalan! Yuk jadikan healthy shopping sebagai healthy lifestyle-mu. Shopping has never been this deliciously healthy, right?
 

Uniknya Yogurt di Bulan Ramadhan

Bulan puasa adalah saat dimana manusia menahan nafsu, salah satunya adalah konsumsi makan dan minum selama jangka waktu tertentu. Kurang lebih 13 jam, perut akan otomatis kosong serta waktunya tubuh untuk melakukan proses pembersihan. Proses yang juga disebut detoksifikasi ini mengeluarkan sisa-sisa racun dan makanan dalam tubuh untuk badan yang lebih bersih dan segar.


Namun terkadang racun dan sisa makanan yang dibersihkan dari perut kita itu masih ada yang tersisa lho. Salah satu alternatif baik untuk membantu memaksimalkan proses tersebut adalah dengan banyak konsumsi yogurt. Lalu kemudian timbul pertanyaan, bahaya nggak ya makan yogurt di bulan puasa ini? Dari sinilah keunikan yogurt terungkap.


* Bagaimana dengan diare? Bagi yang punya pandangan bahwa yogurt bisa menyebabkan diare yang berujung terhambatnya kegiatan puasa, justru fakta berkata sebaliknya. Asupan bakteri baik dalam yogurt mempertahankan keseimbangan mikroflora usus! Caranya, si bakteri baik itu akan menghambat pertumbuhan bakteri patogen (parasit) Sehingga membantu mempertahankan kesehatan saluran pencernaan.


* Bye-bye bau mulut Ini merupakan salah satu efek real yang timbul ketika kita berpuasa. Karena tak adanya asupan apapun yang masuk ke dalam lambung, produksi saliva yang berfungsi menjaga rongga mulut dan membunuh bakteri pun jadi berkurang. Thanks to yogurt, hal itu nggak akan menjadi masalah lagi! Kemampuannya mengurangi jumlah bakteri dan tingkat hidrogen sulfida penyebab bau mulut tidak perlu diragukan. Orang yang rajin mengkonsumsi yogurt pun tidak menjadi sasaran empuk plak dan penyakit gusi lainnya.


Bagi Anda yang masih ragu untuk mengkonsumsi yogurt di bulan puasa ini, mulailah dari sekarang dan temukan sederetan manfaat untuk kebaikan perut Anda. Karena tubuh yang sehat berawal dari dalam.